MEDAN // Calon venue Muktamar ke-49 Muhammadiyah di kompleks Universitas Muhammadiyah Sumatra Utara (UMSU) di Deli Serdang dikunjungi Wamendiktisaintek, Fauzan pada Sabtu (1/2).
Dalam tinjauan lapangan calon Kampus 4 UMSU itu Fauzan ditemani oleh Rektor UMSU Agussani, serta Kepala LLDikti 1 Sumut Saiful Anwar Matondang. Wamen Fauzan mengapresiasi rencana pembangunan yang ditargetkan selesai pada 2027.
Gedung Berkemajuan dan Sport Hall tersebut diharapkan Fauzan akan mengadopsi konsep ramah lingkungan, energi terbarukan, serta mandiri secara energi. Hal itu selaras dengan konsep pembangunan gedung modern.
“Gedung yang dibangun nantinya harus didesain agar ramah lingkungan dan kalau bisa mandiri secara energi,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Fauzan juga berpesan supaya Perguruan Tinggi Muhammadiyah-’Aisyiyah (PTMA) tidak berdiri di atas menara gading. Melainkan PTMA harus turun dan mendekat dengan realitas masalah yang dihadapi masyarakat.
“Kampus jangan berada diatas menara gading, harus turun ke masyarakat secara komprehensif. Transformasi pendidikan tinggi harus diarahkan agar perguruan tinggi unggul, kehadirannya benar-benar memberikan kontribusi bagi masyarakat,” tegasnya.
Pada kesempatan ini mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ini menceritakan pengalamannya mendirikan pusat keunggulan berbasis program studi. Sebab saat ini masih minim sumber daya manusia kompeten.
Dirinya menekankan agar ada program studi yang meningkatkan daya saing lulusan. Selain itu dirinya menyoroti pentingnya spesialisasi dalam program studi untuk meningkatkan daya saing lulusan.
Sementara itu, Rektor UMSU Agussani menyampaikan harapan dan dukungan diberikan oleh Kemendiktisaintek, khususnya dalam memajukan dunia pendidikan di Persyarikatan Muhammadiyah, dan Sumatra Utara.